Minggu, 14 Oktober 2012

SANLAT Darussa’adah Al musri’ Meriah


Kontributor: abdul Rohim ( 12/08/2012)

Romadlon 1433 H di Lembaga  Pendidikan Taman Pendidikan Quran (TPQ) Darussa’adah almusri’  (DA) Desa Kutawaringin Kabupaten Pringsewu  terasa berbeda dibandingkan dengan romadlon sebelumnya . Betapa tidak, kegiatan romadlon yang digelar kali berupa pesantren kilat di ikuti oleh sekitar 80 santri tingkat TK sampai SMA yang di bantu oleh 7 mahasiswa KKN (Kuliah Kerja Nyata) STIT Bustanul Ulum Lampung tengah.



Pesantren kilat ini dimulai dari 20 Juli sampai 11 agustus 2012 diikuti oleh warga sekitar TPQ DA yang berlangsung mulai pukul 16.00 sd 17.30 WIB. Para santri diberikan materi keagamaan seperti  baca tulis alqur’an, doa harian, tajwid, akhlak, fiqih dan materi-materi  keislaman  lain nya.

Diakhir kegiatan, dilaksanakan evaluasi pembelajaran berupa lomba-lomba untuk mengukur kemampuan santri  terhadap pemahaman pengajaran selama pesantren kilat ini.  Kegiatan lomba seperti hafalan do’a, Cerdas cermat dan lain nya digelar cukup meriah selama dua hari.

Pada sabtu ( 11/08), mulai pukul 17.00 WIB diadakan beberapa kegiatan yaitu buka bersama, shalat isya taraweh bersama, pengumuman  dan pembagian hadiah sekaligus pelepasan mahasiswa KKN. Antusias masyarakat begitu tampak sehingga menjadikan acara ini cukup meriah. Dihadiri oleh pelaksana harian kepala desa kutawaringin (M.Ulhadi), Kepala desa terpilih (Sutrisno), Dosen Pembimbing KKN (Syukron Amin, MHI), Tokoh agama masyarakat kutawaringin dan wali santri.

Perlu diketahui, lembaga pendidikan qur’an darussa’adah almusri’ ini sudah berdiri cukup lama, sejak tahun 1990 an yang diasuh langsung oleh ustadz ahmad ghozali. Mengadakan pendidikan alqur’an, majelis ta’lim dan kajian kitab kuning pada sore hari pukul 16.00, malam hari pukul 19.00 dan pagi hari pukul 05.00 WIB.

Untuk pengembangan lembaga, izin operasional berupa madrasah diniyyah didapatkan dari kementerian agama propinsi lampung  tahun 2008, dan tahun 2012 diajukanlah akte notaris dengan nama yayasan lembaga pendidikan alqur’an darussa’adah almusri’ yang diketuai santri generasi kedua Abdul Rohim,S.Hum., M.PdI.

Dukungan financial yang kurang, apalagi tanpa memungut biaya adalah ciri khas pengajian di kampung. Namun dakwah haruslah tetap berjalan, generasi alquran haruslah tercipta, nilai keagamaan harus tumbuh kembang dalam masyarakat. Dari dasar inilah darussa’adah almusri’ hadir ditengah-tengah masyarakat desa kutawaringin kabupaten pringsewu menjadi semacam ‘oase’ yang bisa mengobati kehausan dan menyuburkan nilai-nilai alqur’an dalam kehidupan.

Semoga guru-guru ngaji-nya selalu diberikan kesabaran, keikhlasan dan istiqomah dalam memperjuangkan dan membumikan alqur’an. Amien..


santri

kegiatan sanlat

pembagian hadiah

pembagian piagam sanlat

mahasiswa KKN STIT Bustanul ulum Lamp.Tengah dan pengurus

Tidak ada komentar:

Posting Komentar